17.4.12

Konser | LIGA MUSIK NASIONAL #3

Kalo kamu suka musik dan suka nonton konser, kamu tahu tak ada yang lebih menyenangkan dibanding datang ke sebuah gigs bersama teman-temanmu, menonton band kesayangan, berbagi energi bersama, moshing, mengepalkan tangan dan ikut bernyanyi. Jika gigs atau acaranya tidak terlalu besar, biasanya terjadi interaksi sahut-sahutan dengan band ketika mereka di panggung atau sesudahnya bisa jadi berfoto bareng atau minta tanda tangan personil band kesayanganmu.

Apa jadinya ketika beberapa orang yang punya hobi sama, mendengarkan musik dan nonton konser itu menggagas sebuah acara musik ? Hadirlah Liga Musik Nasional atau biasa disingkat Limunas. Digagas, dibayangkan dan diusahakan hadir rutin perdua bulan, skala kecil dengan penonton 150-200 orang, menampilkan 3 band dengan durasi yang memuaskan penggemar band yang tampil dan tentunya memuaskan sekelompok orang yang ada dibaliknya.
Pertama kali digelar, April 2011 di Reneo, sebuah kafe kecil dibelakang Unpar. Limunas #1 menampilkan Rajasinga, Kelelawar Malam dan Vrosk. Lalu sesudah itu Limunas #2 muncul di Bulan Juni 2011 dengan bintang tamu Teenage Death Star, Suri dan Power Punk. Sesudah Limunas II terselip acara  pesta rilis Rajasinga yang menggandeng Bromocorah, Errorbrain dan Jari Tengah. Sesudah itu ?

Vakum. Tempat yang biasa di pakai, naik sewanya. Yang mengerjakan juga meski masih sering berkumpul, sibuk sendiri-sendiri. Sampai tiba-tiba ketika sedang berdiskusi soal kelanjutan Limunas, muncul tawaran dari sebuah clothing lokal yang menawarkan diri untuk bersama-sama membuat Limunas kembali.

Limunas #3. Berpindah tempat ke Kafe Karamba, Limunas #3 akan digelar tanggal 20 April 2012. Kali ini yang tampil ada Jeruji, Sigmun dan Speedkill. Bagi yang pernah hadir dan bersenang-senang bersama di Limunas sebelumnya, kehadiran kalian, ditunggu kembali. Bagi yang belum pernah,mari datang dan berbagi energi bersama. Sampai jumpa di venue!


Infamous Amplifiers
mempersembahkan

LIGA MUSIK NASIONAL 3
Jeruji
Sigmund
Speedkill

Jumat 20 April 2012
Karamba Kafe
Jl. Sultan Tirtayasa 26 Bandung
Jam 7 malam
htm. Rp 25,000 (karena tempatnya kecil, tiket terbatas!)
Presale tiket tersedia
di Omuniuum

No comments:

LinkWithin

Related Posts with Thumbnails